VISI dan MISI

Belajar, Berkarya dan Berprestasi ... Akademis, Organisatoris, dan Humanis

TUJUAN :

Forum Pengajian Anak-anak ini adalah sarana untuk menjalin silaturrahmi dan komunikasi juga informasi bagi orang-orang yang secara khusus pernah atau sedang berada di dalamnya atau siapapun yang memiliki kepedulian dan "kepentingan"..Forum ini sebagai media untuk sharing serta memantau setiap kebijakan PAN dengan tujuan untuk menjadikan PAN lebih baik dan lebih maju untuk kedepannya.dengan adanya Share, Masukan, Kritikan positif, semuanya bisa dijadikan sebagai media pembelajaran.....

VISI :

Pengajian Anak-anak Nur Farhan adalah sebuah lembaga pendidikan keagamaan yang bertujuan menjadikan generasi muda yang faham dan mengaplikasikan nilai-nilai keagamaan...

Pengajian Anak-anak Nur Farhan menerima santri baru untuk kegiatan belajar mengajar setiap hari Senin, Rabu dan Jumat jam 16.00 - 18.00 WIB. KBM terdiri dari 3 kelas yaitu kelas TKA Putra dan Putri, TPA dan TQA. Syarat Pendafaran : Mengisi Formulir, Pas Foto dan Foto Copy Akte Kelahiran.

TULISAN BERJALAN

SUKSESKAN SUKSESI KEPEMIMPINAN PENGURUS PENGAJIAN ANAK-ANAK NUR FARHAN 2013-2015

Jumat, 12 April 2013

PENTINGNYA SILATURRAHMI ANTAR TPA

Seperti kata pepatah "Bersatu kita teguh bercerai kita runtuh". Mungkin pepatah itu sesuai dengan kondisi hubungan antar TPA sekarang ini, dimana keberadaan antara satu TPA dengan TPA yang lainnya seperti tidak saling mengenal walaupun secara geografis sangat beredekatan atau bertetangga.
Terkait dengan silaturrahmi antar TPA, sudah beberapa tahun ini tidak lagi terdengar kiprah TPA-TPA dalam bingkai kebersamaan. Sehingga kondisi vakum ini menjadikan TPA seolah berjalan sendiri-sendiri, tidak ada lagi suasana kebersamaan.
Oleh karena itu perlu digagas dan dirintis kembali hubungan kerja sama ini dengan beberapa tujuan, di antaranya bisa saling berbagi satu sama lain serta mengetahui potensi dari masing-masing lembaga. Karena dengan menyatukan potensi yang ada, akan menjadikan kiprah lembaga di masyarakat menjadi lebih ringan dan konkret.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

WAKTU

MEDIA SOSIAL